Label

Sabtu, 16 Maret 2013

Owner Menyapa :D (lagi)

Mungkin beberapa readers ada yang merasa heran aneh dan sebagainya karena belakangan ii owner 'getol' banget posting. Apalagi malem ini, dimana beberapa postingan yang niatnya mau dicicil malah diposting sekaligus. Sebenarnya ini semua karena untuk kedepannya semua owner disini akan sibuk. Jadi kemungkinan besar gak akan posting dulu untuk sementara. Karena itulah owner menyempatkan membuat postingan sekarang.

Well, kalo nanti kalian kangen sama owner *narsis* silahkan aja baca-baca postingan yang bulan ini. Soalnya postingan bulan ini banyak banget haha

Oh iya, votingnya di isi dong. Nanti pemenang di tiap kategori akan dikupaas tuntas lho. Jadi kalo mau grup favorit kalian atau couple favorit kalian di bahas, kalian harus ngevote mereka :D

Lalu secara pribadi, owner Songsoo berharap kalian membaca semua postingan yang berjudul "... di Mata Owner" :D Itu isinya testimoni owner pribadi tentang beberapa grup. Sebenarnya owner pengen bikin "Super Junior di Mata Owner" tapi gak sempat nih :( entar aja lah kalo owner udah gak sibuk lagi.

Itu aja lah dari owner, see you next time :D

Jadi KPopers Bukan Berarti Gak Cinta Indonesia

Ini adalah postingan owner Songsoo yang owner kasih label : HARUS DIBACA !

Selain fan war antar fandom idol korea, owner juga sering nemu fan war antara fandom idol korea dengan fandom idol indo. Dan yang bikin owner bete adalah para fandom idol indo itu akan mengatakan bahwa kita sebagai warga Indonesia seharusnya lebih mendukung musisi asal Indonesia bukan malah mendukung musisi dari negara lain.

Oke owner akui bahwa owner sudah terseret arus globalisasi sehingga terpengaruh dengan hal-hal yang berbau Korea. Owner juga tahu kalo Korean wave belakangan ini mempermudah kebudayaan Korea untuk masuk ke Indonesia dan itu sudah termasuk dalam ‘penjajahan’ secara tidak langsung karena dapat mengikis kebudayaan Indonesia. Lalu apakah dengan menjadi kpopers itu berarti kita gak cinta Indonesia? Owner rasa tidak begitu.

Mungkin dari tulisan owner selama ini kelihatannya owner benar-benar prefer ke Industri musik korea dan gak begitu suka sama musik Indo. Sebenarnya gak begitu juga kok, owner suka sama musisi-musisi Indo. Contohnya, Agnes Monica, Afgan, Arman Maulana, Glenn Fredly, Rio Febrian, dll. Owner cuma bete sama industri musik indo yang belakangan ini diisi dengan musisi yang tidak begitu berkualitas.

Lalu dengan adanya Korean wave, tiba-tiba saja industri musik Indonesia jadi diramaikan dengan boy band dan girl band. Sebenarnya bagus sih, industri musik jadi lebih berwarna, tapi jika tidak dibarengi dengan kemampuan yang mumpuni, lihatnya itu malah bikin panas hati. Apalagi dengan style yang ngikutin Korea bahkan lagu pun mirip dengan lagu Korea. Jelas saja para kpopers tidak akan suka. Dan para fans mereka akan membela dengan mengatakan : “Namanya juga masih belajar lagi pula ini kan langkah awal adanya boy band sama girl band di Indonesia jadi jangan dibandingkan dengan boy band sama girl band korea” Huh sampe kapan pun owner gak akan ngebandingin mereka, gak akan ada persamaannya kok. Dan owner pun gak pernah berharap mereka sama dengan boy band dan girl band korea, owner justru pengen mereka punya hal lain yang berbeda, yang memberikan ciri khas kalo mereka itu musisi Indonesia.

Nah ketika kita bicara seperti tadi, mereka akan mengatakan apa yang sudah owner sebutkan di paragraf awal: sebagai warga Indonesia seharusnya kita lebih mendukung musisi asal Indonesia bukan malah mendukung musisi dari negara lain. Siapa juga yang mengatakan owner tidak mendukung mereka? Owner cuma mengatakan harus dibarengi dengan kemampuan yang mumpuni yang artinya mereka harus latihan lagi, berusaha lebih keras lagi. Dan bukankah kritikan yang membangun itu termasuk dalam bentuk dukungan?

Seandainya kita yang menyukai kpop ini disebut gak cinta Indonesia lalu bagaimana dengan mereka yang meniru gaya korea dan lagunya pun mirip dengan lagu korea? Mungkin soal lagu yang mirip itu, itu cuma gak sengaja. Tapi seandainya yang punya lagu denger mereka bisa dicap plagiat kan? Dan itu akan mencoreng nama baik Indonesia. Lalu para fans mereka pun berkata : “Ya udah kamu bisa gak bikin lagu sendiri trus nyanyi sambil ngedance kaya mereka?” Owner akan menjawab bahwa owner gak bisa. Alasannya simple aja, karena owner bukan musisi dan gak ada niatan jadi musisi. Lalu mereka akan menjawab : “Kalo gak bisa ya udah jangan ngejelek-jelekin orang lain” Rasanya owner gak ngejelekin deh, owner bicara kenyataan dan apa yang owner sampaikan itu adalah kritikan yang beralasan. Seandainya mereka tidak mau menerima kritikan ya sudah jangan mau jadi musisi, jangan mau jadi artis.

Tentang anggapan kpopers berarti gak cinta sama Indonesia, justru kritikan para kpopers itu adalah karena kami cinta sama Indonesia dan kami tidak ingin jika negara kita tercinta ini dicap plagiat. Itulah alasannya. Lagipula apakah ada kpopers yang saking sukanya sama kpop sampe gak mau bersentuhan dengan budaya yang berunsur Indonesia? Kayanya gak ada deh. Lagipula ini kan soal musik dan musik itu universal. Pasti udah pernah denger kan tentang slogan musik menyatukan dunia? Karena musik itu gak kenal kewarganegaraan.

Owner secara pribadi justru jadi lebih mencintai kebudayaan Indonesia setelah jadi kpopers. Melihat acara-acara di korea yang begitu menonjolkan unsur budayanya, owner jadi tergugah untuk makin mengenal kebudayaan Indonesia. Owner gak ada niatan untuk mempelajari kebudayan mereka, karena gak sesuai dengan jati diri owner yang orang Indonesia. Owner cuma suka musiknya.

Pernah dalam suatu acara, ditampilkan anak-anak kecil yang sepertinya blasteran Indo-Korea dan juga beberapa anak-anak Korea yang mempelajari kebudayaan Indonesia. Mereka menampilkan Tari Saman di acara itu dan see semua Idol yang hadir di acara itu benar-benar terpukau melihatnya. Bahkan Taemin sama Onew ikutan nari meskipun gagal dan mereka malah dipukulin sama anak-anak itu, lalu Sistar dan 2AM bernyanyi dengan beberapa koreografi mereka diubah disisipi gerakan tangan meniru gerakan tari Saman. Berikutnya ditampilkan Tari Pendet dan semua Idol yang ada di sana semakin terpukau, padahal Tari Saman sama Tari Pendet itu cuma sebagian kecil kebudayaan Indonesia. Gimana coba reaksi mereka seandainya mereka tahu kebudayaan Indonesia itu ada begitu banyak dan begitu beragam?

Bagian dari acara itu yang membuat tersentuh adalah ketika seorang anak perwakilan mereka mengatakan bahwa meskipun mereka tinggal di Korea tapi mereka sangat mencintai Indonesia. Setelah melihat acara itu owner jadi tertarik untuk lebih mengenal kebudayaan kita. Kan malu orang lain saja begitu menyukai dan bangga dengan kebudayaan kita, masa kita nggak?

So readers semuanya, jadilah kpopers, sukailah kpop tapi tetap cintailah Indonesia. Owner juga akan berusaha lebih keras agar bisa lebih mencintai Indonesia :) Hwaiting ^^9


SHINee di Mata Owner


Kali ini, owner Songsoo bawa SHINee, ayo shawol mana suaranya? :D Agak galau nih waktu nyeritain SHINee, masalahnya owner belum menentukan pilihan antara Taemin sama Minho XD Taemin itu bias pertama owner di SHINee, owner suka jari tangannya yang bagus dan senyum polosnya  itu *Note : owner tertarik dengan pria yang memiliki rahang tegas, leher jenjang, jari tangan yang panjang dan senyum yang menarik :D* Lalu Minho, owner jatuh cinta sama dia semenjak lihat dia di Oh! My School, waktu dia nyanyiin lagu Hello buat Eun Soo. Aaah owner pilih siapa ya? Pilih dua-duanya aja deh :D

SHINee itu termasuk ke dalam grup yang berkarakter dan memiliki ‘taste’ sendiri. Coba aja dengerin lagu-lagunya mereka. Dari lagunya aja udah terdengar SHINee banget pokoknya. Kecuali yang zaman-zaman Replay dulu, kayanya saat itu SHINee masih galau dengan jati dirinya. Dari segi penampilan pun terlihat jelas, zaman dulu kan konsep mereka itu cute, unyu gimanaaa gitu tapi sekarang jadi lebih manly apalagi si Taetaem dia makin cowok aja nih :p Kalau dari lagu bisa dilihat dari lagu Ring Ding Dong, Lucifer, Sherlock lalu Dream Girl. Semua lagu ini memiliki ‘taste’ yang serupa. Dan owner rasa mereka cocok dengan konsep yang sekarang ini dan memang inilah SHINee yang sebenarnya.

SHINee ini sepertinya termasuk dalam grup dance. Dance mereka itu mantep banget pokoknya. Apalagi yang Lucifer. Owner sukaaaaa sekali dengan koreografi lagu ini kecuali di bagian endingnya yang emang agak bermasalah itu -__- Koreografi SHINee itu unik dan rumit, apalagi Sherlock yang katanya sih koreografinya paling mahal di SM. Jadi kalau mau cover dance lagunya SHInee sepertinya akan sedikit sulit, bahkan jika idol lain yang melakukannya akan terlihat sedikit janggal karena dance di tiap lagu mereka itu udah menyatu sama karakter mereka, udah satu paket :D

Kemampuan dance mereka benar-benar patut diacungi jempol. Ketika mereka menjadi bintang tamu di Weekly Idol dan melakukan random dance, owner benar-benar terpukau. Sepertinya sejauh ini mereka adalah grup yang paling bagus dalam random dance. Gak ada yang melakukan keslahan, meskipun agak kesulitan ketika di awal. Kecuali Taemin yang baru beberapa detik musik dimainkan sudah dapat melakukan dance dengan benar.

Selain dari kemampuan dance yang mumpuni, vocal juga gak kalah oke. Meskipun suara yang paling mendominasi dan paling berperan dalam pembentukan ‘taste’ SHINee adalah suara vocalnya Jonghyun. Iya, iya, suaranya Onew juga bagus kok. Tapi tetap saja suara Jonghyun lah yang paling dominan. Nah kalau soal lagu jujur aja owner suka yang Ring Ding Dong, ini lagu unik banget dah XD Tapi lagu-lagu SHINee yang zaman dulu owner suka juga, kaya Replay sama Stand By Me, dua lagu itu emang charming sekali :D

Dari segi member, semua member SHINee memang memiliki kemampuan yang menunjang, kecuali Minho. Meskipun owner tertarik sama dia tapi jujur aja dibandingkan semuanya Minho itu kemampuannya memang di bawah yang lain. Waktu awal-awal debut juga dia nyaris gak punya part nyanyi. Makanya banyak yang bilang dia cuma jual tampang -_- Tapi owner salut sama dia yang bisa ngikutin dengan baik. Sejauh ini owner rasa dia bisa mengimbangi dan gak malu-maluin. Minho ini kan gak hebat-hebat amat dancenya, tapi dancenya oke dan dia jarang melakukan kesalahan fatal. Rappnya juga gak begitu bagus sih tapi ternyata dia masuk peringkat atas dalam chart rapper. Sampai saat ini owner masih gak terima, secinta-cintanya owner sama dia tapi owner tahu masih banyak yang rappnya jauh lebih baik dari Minho. Hahaha owner fan girl yang durhaka sama Minho :D Tapi tenang Minho aku tetap menyukaimu *hug* :D

Dari segi personality, hmm semua member memiliki kepribadian yang menarik. Karena owner cukup tahu mengenai mereka semua, owner akan menceritakan mereka satu persatu :D

·        Onew

Leader paling konyol di antara semua leader yang pernah ada XD Tahu beat box Donald Ducknya? Tahu gayanya saat menirukan nyanyian Jonghyun pada part awal Love Like Oxygen? Hahaha benar-benar lucu :D Dan Onew ini adalah idol yang paling ceroboh, kepalanya sering kali kejedot pintu, ia juga pernah jatuh dari kursinya pada suatu acara dan saat di panggung dia sering terjatuh. Tapi jangan salah, meskipun tingkahnya kadang begitu konyol, Onew ini pintar lho, dia pernah jadi juara umum ke 2 di sekolahnya dulu. Lalu di balik kelucuannya dia punya “Ttakbam” yang sangat mematikan. Tahu “Ttakbam”? Pukulan khas Onew yang dilakukan dengan hanya menggunakan 3 jari saja. Pukulannya ini bahkan mampu memecahkan walnut :o

·        Jonghyun

Memiliki imej seksi. Kalian akan dengan mudah mengenalinya karena ia memiliki suara yang paling khas dan tubuh paling pendek di antara yang lainnya. Jonghyun ini member yang paling jujur bahkan ketika di depan kamera. Dia memiliki bakat menggambar juga lho, owner baru tahu itu waktu nonton Weekly Idolnya SHINee. Oh iya, belakangan ini owner agak tertarik sama dia gara-gara lihat dia meletin lidah *abaikan* :p

·        Key

The Almighty. Key ini member yang paling berkuasa di SHINee halah. Memiliki koneksi dengan begitu banyak artis dari berbagai perusahaan :o Memiliki selera fashion yang bagus dan dia ini adalah sosok “eoma” di SHINee mungkin karena dia jago masak dan agak bawel ^^v Dalam berbagai kesempatan ia terlihat begitu memperhatikan Baby Taemin ^^ Oh iya, dia ini sangat jago menirukan dance girl band :D

·        Minho

Sepertinya tak ada lagi yang perlu dikatakan. Owner sudah terjatuh dalam karismanya *gubrak* XD Tahu tokoh pria tampan nan dingin yang sering muncul dalam drama? Nah Minho cocok sekali seandainya disuruh berperan seperti itu, pesonanya serupa. Menurut owner pribadi yang paling menarik dari Minho itu adalah senyum dan matanya. Ketika ia tersenyum matanya terlihat begitu berbinar. Entah apakah memang kenyataannya seperti itu atau karena owner yang telah terjerat oleh pesonanya hahaha XD

·        Taemin

Aaaaaah Taetaem :D Jujur aja awal mula owner tertarik sama dia adalah karena kecantikannya XD Sebagai seorang pria Taemin ini memang terlalu cantik, apalagi saat dia tersenyum, semua aura kecantikannya segera menyeruak. Tapi jangan salah, meskipun cantik Taemin ini sebenarnya laki banget :D Coba perhatikan, saat bicara Taemin itu memang polos dan akan tersenyum dengan cantik tapi begitu dia ngedance, ekspresi wajahnya akan segera berubah menjadi begitu serius dan terlihat ‘cowok’ :D Owner paling gak suka ketika ada yang ngejek Taetaem gara-gara dia cantik -__-, wajah itu kan pemberian Tuhan lagian Taemin juga gak pernah berharap dia terlahir cantik. Memangnya kenapa kalau dia cantik? Itu kan bukan suatu kesalahan.

Nah itu dia pandangan owner terhadap SHINee. Intinya sih mereka ini boy band yang pantas untuk owner rekomendasikan. Untuk yang ingin lebih mengenal SHINee kalian bisa bergabung dengan para fasnya alias SHAWOL :D Dan untuk yang ingin melihat kemampuan dance mereka, monggo dilihat random dancenya di Weekly Idol. Sekian dari owner, bye bye :D




B1A4 di Mata Owner


Hallo, owner Songsoo balik lagi dengan rubrik “di Mata Owner” :D Kali ini owner akan menceritakan tentang B1A4. Sebuah boy grup yang terdiri atas 5 orang member, yaitu Jinyoung (My Bias :p), CNU, Sandeul, Baro dan Gongchan :D

Well, kenapa owner memilih menceritakan grup ini? Menurut owner, B1A4 termasuk dalam boy grup yang cukup spesial. Mereka masih terhitung baru, debut di tahun 2011 dan bukan berasal dari perusahaan yang besar. Tapi mereka sudah cukup terkenal. Menurut owner sih mereka sudah bisa dikatakan berhasil.

Agak berbeda dengan boy band yang lain, dance mereka cuma ala kadarnya haha :D mereka emang haluannya bukan untuk jadi grup dance sih ya. Tapi justru disitulah letak ‘taste’ nya, itulah yang membuat mereka beda dari boy band yang lain.

Menurut owner B1A4 bisa dikatakan memiliki potensi yang besar. Lagu mereka dibuat sendiri oleh membernya dan diproduseri oleh sang leader, Jinyoung. Selain itu member lain juga memiliki potensi yang lain. Baro, rappnya bagus, dia masuk ranking atas di chart rapper korea. Sandeul, suaranya bagus, itu terbukti di acara Immortal Song. CNU, main dancer grup ini, dia memiliki potensi yang besar dalam dance, selain itu bodynya bagus jadi bisa jadi model. Lalu Gongchan, si maknae yang cakep ini, wajahnya menjual banget :D. Gak usah muna deh ya, wajah sama body juga penting buat para idol.

Lalu personality member.
·        Jinyoung, sebagai leader sebenarnya dia gak terlalu dewasa dan gak mau kalah. Dia bukan yang tertua juga sih ya, jadi agak wajar juga sih. Tapi di antara semuanya dia memang yang paling cocok jadi leader. Dia ada di ranking 8 untuk urutan idol sebagai produser. Lumayan lah untuk ukuran dia. Daya tariknya adalah kemampuannya membuat lagu, mata phoenixnya dan saat dia main gitar akustik *curhat* :D

·        CNU, sebenarnya dia lah member tertua. Yang pake kacamata trus bodynya paling gede, nah itu dia CNU. CNU ini tipikal orang yang gak begitu banyak bicara. Dia disukai oleh ibu-ibu dan susah dekat dengan anak kecil, terbukti di acara Hello Baby :D

·        Sandeul, vocal utama B1A4. Dia member yang paling gokil di antara semuanya tapi sering jadi korban kejahilan member yang lain. Sandeul ini dulunya gemuk lho, berkat diet mati-matian dia bisa berubah wujud jadi seperti sekarang. Katanya sih, dia belum pernah pacaran. Mungkin karena dulu dia gemukkali ya? ^^v

·        Baro, the rapper. Dia juga lucu dan sering dijahilin haha. Baro ini tipe cowok yang suka anak kecil dan paling mengerti anak kecil. Owner benar-benar salut dengan kemampuannya berkomunikasi dengan anak-anak.

·        Gongchan, maknae yang paling cakep. Yang hidungnya bagus banget itu. Mungkin karena dia maknae dia agak kekanak-kanakan, tapi meskipun begitu dia adalah member paling pemberani di B1A4.

Nah dari penglihatan owner, mereka ini punya potensi banget lah. Sayang sepertinya mereka ada di perusahaan yang kurang menunjang. Itu terlihat dari kostum mereka yang menurut owner kurang ‘pas’. Owner sih berharap semoga perusahaan mereka bisa lebih maju jadi mereka juga lebih terfasilitasi. Sayang banget dah pokoknya, mereka itu punya potensi, punya taste sendiri dan sudah dapat dikatakan mandiri. Seandainya ditunjang dengan fasilitas yang lebih baik, mereka pasti bisa jadi grup besar.

Oh iya untuk yang belum tahu mereka dan berminat untuk lebih mengenal mereka, owner sarankan untuk menonton CeCi TV B1A4 Bed Room Concert. Disana mereka kelihatan cakep banget. :D Lalu yang mau lihat kekonyolan dan tingkah mereka yang lebih live, silahkan tonton Hello Baby :D
Sekian dari owner, see you in the next post :D

B2ST di Mata Owner


Hai, owner Songsoo lagi demen banget nih bikin yang kaya begini :D Setelah sebelumnya membahas tentang EXO dan SNSD sekarang owner akan membahas tentang B2ST. B2ST ini termasuk ke dalam boy group favorit owner dan owner prihatin karena sepertinya jumlah fans B2ST di Indonesia gak begitu banyak :( Karena itulah owner membuat postingan ini dengan tujuan untuk mendongkrak popularitas B2ST di Indonesia :D

Mungkin pernah ada yang mendengar nama Beast? Well, Beast itu sama dengan B2ST. Beast = B2ST :D Bacanya juga sama kok. Untuk memudahkan owner akan sebut mereka dengan B2ST saja, oke? :D

B2ST terdiri atas 6 member. Doo Joon -as the leader-, Junhyung, Hyunseung, Yoseob, Gikwang dan Dongwoon. Untuk profil tiap member gak akan owner tampilkan haha :D Kan judulnya juga tentang B2ST Menurut Owner, jadi kalo profilnya itu beda perkara. Mungkin nanti akan owner buat kalo niat :p atau kalian bisa search aja di google :p Yang pasti kalo yang belum tahu, atau kurang hapal, Doo Joon itu yang rahangnya paling tegas, Junhyung yang bentuk mukanya bulet, Hyunseung yang hidungnya kaya hidung elang, suaranya paling beda sendiri, trus kalo yang tahu sih dia ini si Trouble Maker itu lho. Lalu Yoseob yang mukanya paling imut nan unyu, Gikwang yang paling berotot tapi pendek ^^v dan Dongwoon yang paling cakep, mirip orang Arab haha XD

Kenapa owner niat banget mempromosikan mereka? Karena menurut owner mereka ini bagus banget, rugi kalo gak tahu mereka. Owner juga nyesel tahu mereka agak telat. Mereka ini masih terhitung baru ya, debutnya tahun 2010. Tapi sekarang namanya udah  terhitung besar.

Yang owner suka dari B2ST adalah mereka punya warna sendiri. Selain itu hampir semua lagunya benar-benar easy listening dan setiap lagu memiliki koreografi yang unik yang menjadi ciri khas lagu itu. Contohnya Mystery dengan gerakan kepala yang mirip gerakan Tina Toon itu, Breath dengan gerakan orang asma (?) hahaha, Shock dengan hentakan tangannya, lalu Fiction dengan gerakan kakinya yang simple tapi rumit.

Dari segi member, mereka punya daya tarik tersendiri. Doo Joon dengan tatapan matanya yang tajam. Doo Joon ini adalah tipikal idol yang atletis, dia pernah masuk tim sepak bola dan kemampuannya berlari benar-benar terlihat saat Running Man. Junhyung, dia rapper favorit owner. Rappnya enak di dengar. Selain itu dia ini adalah produser yang hebat. Dia memproduseri Trouble Maker dan proyek solo Yoseob. Lalu Hyunseung, dia memiliki suara yang khas dan dancenya benar-benar outstanding. Waktu di MTV B2ST bakat dancenya begitu terlihat, lalu moonwalknya dan dancenya yang feat prepix itu, aaaah owner suka :D. Berikutnya Yoseob, jangan terkecoh dengan wajah dan tubuhnya. Dialah vocal utama di B2ST. Memiliki suara yang luar biasa, selera humor yang bagus dan wajah yang begitu imut :D. Next is Gikwang, dia ini cakep tapi sayang tubuhnya terhitung pendek -__- Ia memiliki bakat akting dan MC, dancenya juga bagus. Terakhir, Dongwoon si maknae, sebenarnya dibandingkan yang lain ia tidak begitu menonjol. Tapi suaranya bagus kok, dia juga bisa main piano dengan baik.

Yang membuat owner salut dengan B2ST adalah mereka ini berasal dari manajemen yang gak begitu besar tapi lihatlah nama mereka sudah besar sekarang. Selain itu, dulunya mereka ini adalah orang-orang buangan. Doo Joon, Yoseob dan Gikwang awalnya adalah mantan trainee JYP, apalagi Yoseob pernah dioper-oper dari suatu perusahaan ke perusahaan lain kalo gak salah dia sampe 5 kali dioper begitu, Junhyung juga mantan trainee di suatu perusahaan, lalu Hyunseung ia hampir bergabung dengan Big Bang tapi tersisih, dia orang terakhir yang tersisih. Nyesek dah kalo jadi Hyunseung. Tapi Tuhan pasti punya rencana indah untukmu Hyunseung, lagipula ada bagusnya juga Hyunseung di B2ST, kalo dia sama Big Bang kemampuan dancenya gak akan begitu terlihat.
Ketika mendengar cerita mereka tentang perjalanan mereka sebelum debut owner benar-benar tersentuh. Mungkin karena itulah dalam setiap penampilan mereka, mereka selalu terlihat begitu menikmati. Karena inilah apa yang mereka nantikan selama beberapa tahun lalu. Owner harap mereka tidak akan pernah melupakan semua kesulitan yang pernah mereka hadapi sebelumnya agar ke depannya mereka bisa lebih solid lagi :)
Nah selanjutnya ada beberapa lagu B2ST yang owner rekomendasikan untuk readers. Sepertinya akan begitu banyak, tapi percayalah semuanya enak didengar kok :D
·        Beautiful
·        I Like You The Best
·        Mystery
·        You
·        On Rainy Days
·        Breath
·        Shock
·        Fiction
·        Bad Girls
·        Beautiful Night
Ya kan banyak sekali hahaha :D Ayo, ayo, segera download lalu dengarkan ya :D